Pojok Dapur


Tentang masakan pastinya aku yang masak, diuji plus dicoba di pojok dapur tempat nangkringnya si kompor huehuehue...

Minggu, 25 Mei 2014

CAKE COKELAT LEMBUT TANPA RIBET (Tanpa oven tanpa mixer)


Cake cokelat ini benar-benar moist, bikin nagih, ekonomis, dan paling penting tanpa ribet, resep modifikasi dari Mbak Endang JTT langsung saja yah, rugi banget deh kalau tidak secepetnya mencoba hehe...., Saya bikin sambil gendong Kaynan anak kedua :)

Bahan-bahan:

-150 gram margarin
-150 ml air
-1 set skm cokelat
-2 butir telur
-110 gram tepung terigu
-40 gram cokelat bubuk (suami gak suka terlalu nyokelat
-150 gram gula pasir
-1/4 sdt vanila bubuk
-1/4 sdt baking powder
-1/4 sdt baking soda

Cara Membuat:
1-Dalam panci kecil, masukan air dan skm aduk rata, lalu masukan gula pasir, panaskan di atas api sampai gula larut, gak usah sampai mendidih, asal gula larut matikan api. Selanjutnya masukan margarin, potong2 aduk supaya cepat larut.
2-Sementara menunggu air skm dingin, siapkan kukusan, taruh air dan nyalakan api, bungkus penutup kukusan dengan kain bersih.
3-Siapkan loyang sapu dengan margarin dan tabur dengan tepung
4-Ayak campurkan tepung terigu, cokelat bubuk, baking powder dan baking soda serta vanili bubuk.
5-Kocok lepas telur dengan garpu, masukan ke dalam larutan gula, pastikan larutan gula sudah suam kuku (tidak panas), selanjutnya masukan ke dalam campuran tepung terigu yang sudah diayak. Aduk sedikit tuang ke dalam loyang, kukus selama 40 menit


Untuk versi lengkapnya silahkan klik blognya Mbak Endang 

 

Sabtu, 24 Mei 2014

CIMOL SUKA-SUKA

 


Bosan dengan cemilan manis, coba ini. Hah! Cimol suka-suka, gak salah itu...? hehe... enggak dong, cemilan ini aku beri nama 'cimol suka-suka' karena terserah kita mau dikasih rasa apa, resep aslinya aku dapat dari adik si mantan penjual cimol dan sudah saya modifikasi, okeh langsung keresep aja yah, warning! jangan bikin ini ketika sedang lapar, atau akan habis duluan sebelum dihidangkan hihi.... 

Cimol Suka-suka 

Resep by Aulia Z 

Bahan-bahan: 
-120 gr tepung tapioka 
-100 gr tepung terigu 
-200 ml air panas mendidih 
-1 sdt garam 
-2 siung bawang putih 
-1/8 sdt bakin powder (optional) 
-sedikit penyedap rasa (optional) 
-minyak goreng secukupnya 

Cara membuat: 
1-Rebus air 
2-campur rata tepung dan bawang putih yang sudah dihaluskan dengan garam, 
3-Tuang air panas sedikit demi sedikit sambil terus diaduk dengan sendok kayu, uleni hingga kalis (tidak lengket di tangan) 
4-Bulat-bulatkan adonan sesuai selera 
5-Masukan cimol ke dalam minyak dingin, goreng cimol dengan api sedang hingga matang. 

Jangan sekali-kali memasukan cimol ketika minyak sudah panas. 

Sajikan cimol dengan bubuk bumbu instan, rasa sesuai selera. Kemaren saya pakai abon cabai rasa teri yang saya tambahkan sedikit gula terus blender halus, hmmmmmm mak nyos banget! pengen langsung tak habisin kalau gak ingat yang lain xixixixi bumbu bubuk biasa dijual di tbk, pasar, toko penjual makanan, ada rasa balado, keju, rumput laut dll kalau tetap gak nemu cukup dicocol dengan saus.

Minggu, 18 Mei 2014

RESEP MAYONNAISE ANTI GAGAL


Bismillahirahmanirahim...

Posting perdana di blog masak, perdana dengan modal aplikasi hape hehe... *maksa banget* hokeh untuk posting perdana ini aku ingin membagikan resep mayonais anti gagal, kenapa anti gagal yah, kerana ini aku bikin untuk ke empat kalinya! Iya benar ke empat! Untuk yang tinggal di kampung dan gak pernah ke kota mungkin mayonais gak begitu familiar tapi yang tinggal di kota apalagi di luarnegeri mayonais adalah makanan sehari-hari yang biasa buat bikin sandwich, salad atau sekedar dibuat saus.

Hokeh sudah lama sekali aku pengen bikin mayonais ini, kenapa gak beli aja yah, kendala pertama kalau mau beli harus ke super market yang lumayan jauh, ke dua pastinya lebih sehat, ke tiga aku sudah gak penasaran bisa bikin mayonais walau ada dua versi dan baru ini yang aku coba ke empat, pastinya lebih hemat, lebih sehat sebab tanpa bahan pengawet dan kelimanya aku suka mencoba sesuatu yang baru :D Berani disumpah resep orisinil by me walaupun dari resensi banyak blog, dari blognya Mbak Endang dan blog berbahasa inggris juga dari kegagalan sebelumnya. Pengen juga sih menulis gimana bisa gagal, soalnya seruuu banget hehe... mungkin entar secara otomatis, sekarang nulis resepnya dulu. 


 MAYONAIS 

 Resep by Aulia Z
 -2 kuning telur 
-1 sdm cuka masak
-100 ml minyak goreng kualitas bagus.
-1 sdm air jeruk nipis
-1/4 sdt garam (tergantung selera) 
-1/2 sdt gula pasir (tergantung selera) 

Cara membuat: 
1- kocok kuning telur, bisa dengan garpu, wish, atau dengan mixer, asal bukan blender yah, atau ada yg mau mencoba silahkan, semoga gak gatot seperti saya :D 
2- Masukan garam, kocok sampai tercampur rata, masukan gula, kocok lagi hingga tercampur rata, masukan cuka, kocok lagi, masukan air jeruk kocok lagi. Di sini sangat dianjurkan tercampur rata hingga benar2 menyatu dengan telur. 
3- Masukan minyak sedikit demi sedikit, sambil terus dikocok. Caranya tuang minyak ke dalam mangkuk dan ambil pakai sendok ketika menuangkan ke dalam telur sambil terus dikocok. Lakukan hingga minyak habis. 
4- Mayonais siap disantap dan harus segera masuk kulkas kalau tidak dipakai. Mayonais bisa ditambahkan rasa sesuai selera.