Pojok Dapur


Tentang masakan pastinya aku yang masak, diuji plus dicoba di pojok dapur tempat nangkringnya si kompor huehuehue...

Sabtu, 07 Februari 2015

ROTI GULUNG ISI AYAM

ROTI ISI AYAM BY ME/LIAPOJOKDAPUR 

Bahan tangzhong /wateroux
- 50 gram tepung terigu protein tinggi
- 250 ml air

Cara Membuat Tangzhong:
Campur terigu dan air dalam panci kecil, aduk rata, didihkan sambil diaduk dengan wish atau sendok hingga kalis. (Adonan tidak lengket) Sisihkan

Bahan Isi:
Bahan A: 200 gram daging ayam (cincang)
3 batang daun bawang/muncang (cincang)
2 sdt kecap asin
2 sdt kecap manis
2 sdt sos tiram
2 sdt gula pasir
1/4 sdt garam
1/2 sdt bubuk kayu manis
1 sdt minyak wijen
1/4 sdt merica bubuk 
Sedikit penyedap rasa (optional) 

Bahan B:
1 sdt mentega/margarin
2 siung bawang putih (cincang)

Bahan C
1 sdm terigu
6 sdm air (campur aduk rata) 

Cara Membuat Ayam
1-Campur semua bahan A, aduk rata.
2-Tumis bawang putih dengan mentega hingga harum, masukan bahan A, setelah matang masukan bahan C, aduk rata, matikan api sekiranya tepung sudah matang, sisihkan. 

Warning: Jangan coba-coba tidak memakai salah satu dari bumbu atau akan berbeda rasa hihih

Bahan Roti:

Bahan A:
- 350 gram tepung terigu
protein tinggi 
- 50 gram gula pasir halus 
- 1 Saset susu bubuk full cream/ 25 gram
- 2 sendok teh/11 gram ragi instant
125 adonan tangzhong

Bahan B:
- 1 butir telur
- 125 ml air matang suhu ruang

Bahan C:
- 1 sdm mentega
- 1/2 sdt garam

Cara Membuat: 
1-Campur semua bahan A aduk rata, masukan bahan B aduk rata, mixer selama 5 menit, masukan bahan C mixer lagi selama 10 menit, matikan mixer, tutup adonan dengan kain bersih biarkan selama 1 jam, adonan akan mengembang tiga kali lipat. 

2-Setelah satu jam kempiskan adonan, bagi menjadi 4 atau sesuai selera, karena adonan lembek tangan harus 
dicelupin ke tepung sebelum menyentuh adonan. Jangan sekali-kali menambahkan tepung ke adonan roti akan menjadi keras.

3- Setelah dibagi empat, taburi meja dengan tepung, pipihkan adonan seperti membuat pizza, taruh isian ayam, ratakan kemudian gulung letakkan di atas loyang, diamkan lagi selama 20-45 menit.

4-Setelah mengembang taburkan dengan 2 siung bawang putih dan 10 lembar daun seledri yang dicincang halus, oven selama 15-20 menit hingga roti kuning kecoklatan. Panas2 olesi dengan mentega/margarin. Setelah dingin simpan ke dalam wadah kedap udara.

Jumat, 06 Februari 2015

Pudding Sutera Cokelat


Masih Pakai HP

Setelah mengenal pudding sutera rasanya gak bisa bisa move on dari kelembutannya, karena itu sering sekali bikin apalagi bukan cuma saya yang suka tapi semua suka heheh... Hm... Kalau biasanya bikin pudding sutera rasa original alias pakai skm putih plus jus buah sebagai vla, kali ini dibikin beda pakai skm cokelat dan ternyata tetap menjadi favorite.  Silahkan yang mau coba.


Pudding Sutera Cokelat

Resep by Me (Lia)

-1 Bungkus agar2 cokelat. (Saya pakai merah hiks!)
-1 kaleng susu kental manis cokelat
-5 kaleng air bekas susu
1 sdm gula pasir
1 sdt kopi bubuk (indocafe/nescafe)
-50 gram DCC

Cara membuat:
1-Tuang susu ke dalam panci, tambahkan air aduk rata jarang di atas api.
2-Campurkan agar2 dan gula, masukan ke dalam campuran air dan susu aduk rata.
3-masukan DCC yang sudah dipotong-potong aduk rata
4- Ambil sedikit adonan pudding untuk menyeduh kopi
5-Tuang/campurkan seduhan kopi ke dalam adonan pudding, aduk terus sampai mendidih. 
6-Hilangkan uap panasnya, tuang ke dalam cup/cetakan.

Bahan Vla
 Resep by Me

-250 ml fresh milk/susu segar 
1/4 sdt vanila bubuk
1 sdm gula
Secubit garam
1 sdt tepung maizena
50 ml air matang suhu ruang.

Cara Membuat

1-Tuang susu, gula, garam dan vanila ke dalam panci kecil, masak di atas api sedang sambil terus di aduk hingga mendidih.
2-Campurkan tepung air dan maizena, tuang ke dalam susu sambil terus di aduk kira2 satu meni matikan api.

Hidangkan pudding sutera cokelat dengan vla vanilla susu. Hmmm... Yummi.


Kamis, 05 Februari 2015

Tumis Pare dengan Teri

Nyoba posting lewat hp.

Tumis pare masakan beberapa hari lalu, sebenarnya masak ini gegara lihat teman posting sayur pare di fb jadi ngiler hihihi... Sekalian aja dijepret mumpung lagi rajin njepret reseppun cemplang cemplung lah cuman tumis atau oseng jadi gak pakai ribet.

Tumis Pare saiyah

Bahan2:
800 gram pare
200 gram teri (boleh tambah/kurang)
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
5 biji cabai rawit merah
12 biji cabai keriting
50 ml minyak goreng
1 sdt garam
1 sdm gula pasir
1/2 sdt kaldu bubuk (optional)

Cara Membuat:
1-Iris pare kemudian remas dengan garam supaya tidak terlalu pahit, cuci bersih tiriskan.
2-Potong tipis bawang merah, putih, cabai.
4-panaskan minyak, maukan bawang merah putih sampai harum, masukan cabai, tumis hingga harum, masukan teri sampai harum juga baru taruh garam, gula, pare. Aduk hingga rata, tuang 50-100 ml air, biarkan air menyusut sambil sesekali diaduk.
5-Angkat sajikan pare dg nasi, kalau suka dg roti juga gak papa hihihi...

Senin, 29 September 2014

Roti Tawar Homemade





Sebetulnya sudah sering banget bikin berbagai jenis roti tapi gak sempat posting di blog, dan alhamdulillah kali ini ada kesempatan. Resep kali ini modifikasi dari dari balik bungkus fermipan (ragi instan/yeast) lumayan jadi banyak, untuk tekstur lembut mungkin karena aku tambahkan soft bread atau pelembut untuk roti. Oke langsung aja ke resep silahkan yang mau mencoba.



Resep Roti Tawar

Bahan-bahan
-1000 gram tepung terigu protein tinggi
-1 bungkus fermipan super (11 gram)
-1 bungkus pelembut (optional)
-20 gram garam
-20 gram susu bubuk
-80 gram gula pasir
-60 gram mentega
-500 cc air

Cara Membuat

1-Campurkan semua bahan aduk hingga rata
2-Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diuleni hingga kalis (tidak lengket di tangan) tutup adonan dengan kain, diamkan selama 30 menit
3-Kempiskan adonan, bagi menjadi tiga masing-masing 550 gram
4-Gulung dan padatkan adonan, masukan ke loyang roti tawar yang sudah dioles dengan minyak, diamkan lagi selama 50 menit
5-Masukan ke dalam oven yang sudah dipanaskan, oven selama 30 menit.

Ayam Masak Santan Pedas





 Bismillahirahmanirahiim....
Alhamdulillah bisa update blog walau posting ulang alias resep pernah diposting di fb hehe... jadi gak bisa bicara banyak karena masakan ini adalah menu beberapa hari yang lalu. Sempat bingung juga tuh ayam mau dimasak apa akhirnya pakai bumbu asal cemplung dan alhamdulillah tetap enak cuman keder aja mau ngasih nama apa, ya sudah sesuaikan dengan rasanya yang pedas dan santan yang gurih jadinya ayam masak santan pedas hihiihih maksa sedikitlah. Oke ini dia resepnya 





Ayam Masak Santan Pedas

Bahan - bahan:
1 ekor ayam cuci bersih
potong-potong.
1 Liter santan kental
2 batang serai memarkan
5 lembar daun jeruk
5 sdm minyak
1 sdt kaldu ayam bubuk

Bumbu yang dihaluskan :

15 buah cabai merah bisa ganti cabai rawit kalau suka pedas
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 potong kunyit
1 sdt merica bubuk
garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

1. Goreng bumbu kemudian haluskan
2. Tumis bumbu halus, masukkan daun jeruk, serai, aduk rata, masukan ayam yang sudah digoreng setengah matang, aduk lagi, masukan santan, gula, garam dan kaldu bubuk
3. masak dengan api kecil hingga mendidih, mengental dan berminyak.
4. Angkat dan hidangkan.


Senin, 30 Juni 2014

COKELAT PRALINE

  Membuat cokelat praline ini sangat mudah dan bisa membuka peluang usaha bagi yang belum punya oven di rumah, atau sekedar untuk mengisi toples lebaran nanti. Yuk berkreasi
 
 Cokelat Praline

Bahan-bahan:
-Cokelat blok atau cokelat batangan, beli di toko bahan kue
-Rasa sesuai selera

Bahan isi:
Sesuai selera. Wafer, kacang, selai, karamel.

Cara membuat:
1-Siapkan cetakan, pastikan kering dan bersih agar cokelat mudah dilepas
2-Iris tipis-tipis cokelat agar mudah leleh, taruh di wadah yang tahan panas. Saya dari baskom almanium
3-Panaskan air di wajan atau panci, taruh wadah yang berisi cokelat di atas air (di tim) cokelat akan meleleh dengan sendirinya. Aduk supaya cokelat meleleh sempurna.
4-Tuang cokelat yang sudah leleh ke dalam cetakan, cukup separuh kemudian taruh isi sesuai selera. Saya pakai selai blueberry, beng-beng, kadang top, kadang wafer cokelat hihi... tutup kembali dengan cokelat leleh.

Biarkan cokelat mengeras baru keluarkan dari cetakan. Cokelat praline siap dinikmati.


Untuk cokelat putih dan warna lain mungkin akan sedikit sulit dicairkan, caranya aduk dengan cepat sebelum dituang ke dalam cetakan. Selamat mencoba... semoga sukses

Supaya rapih gunakan/tuang cokelat leleh ke plastik segitiga baru tuang ke cetakan, jika cokelat mengeras di dalam plastik, lelehkan dengan cara menaruh di atas nasi (magic com)


COCOPANDAN COOKIES / KUE KERING KELAPA



Mumpung lagi mau terus ada waktu, pengen berbagi lagi nih, resep andalan hasil modifikasi sendiri. Rasanya hmmmm..... gurih, manis, nikmat. Poko'e segera dicoba yah. Setiap orang yang datang ke rumah terus icip2 semua kue pasti mereka pilih kue kelapanya. Banyak cerita sih di balik pembuatan kue ini, bisa dikata ada ungsur kecelakaan malah menghasilkan kue yang super duper uenak. Buat siapapun nanti yang pengen nyontek jangan lupa sertakan nama saya di belakang kue ini hihihi.... narsis. oh yah, satu resep ini bisa menjadi 10 toples varian 250 gram, jadi kalau mau bikin buat dimakan sendiri cukup separuh atau seperempat resep saja.

cocopandan


Kue Kering Kelapa

by Aulia Zahro

Bahan-bahan:
-1 Buah kelapa parut, sangrai jangan terlalu kering asal tidak basah dan sudah mengeluarkan bau harum.
-500 gram mentega
-500 gram gula halus
-500 gram tepung ketan

Cara membuat:
1-Campurkan gula halus dengan kelapa parut, masukan tepung, aduk sampai rata, masukan mentega aduk2, uleni dengan tangan sampai tercampur.
2-Tipiskan adonan, cetak bulat atau sesuai selera, oven hingga matang.

Jika ingin membuat kelapa pandan, ambil separuh adonan campurkan dengan pasta pandan, jejerkan adonan, tipiskan, bentuk sesuai selera. Selamat mencoba, untuk yang malas bikin bisa pesan langsung ke saya.